Powered by Blogger.

Thursday 20 November 2014

ARTI WARNA DALAM DESAIN GRAFIS

Warna adalah bagian / komponen dari desain. Dengan warna kita dapat mempresentasikan suasana hati / mood atau pesan tertentu. Karena dapat mempengaruhi suasana hati oleh karena itu warna sangat mempengaruhi psikologi manusia. Meskipun dibeberapa tempat atau budaya, sebuah warna mempunyai arti yang berbeda, namun di bab ini penulis mengartikan warna dalam lingkup yang universal, lengkap dengan kelebihan dan kekurangannya.
  1. MERAH
     
    • Representasi dari objek alam : Api, darah dll.
    • Citra Positif : Emosi yang kuat, energy keberanian, perjuangan, gairah, dan kemauan keras.
    • Citra Negatif : Nafsu, aktif, agresif, marah, dominasi, panas, bahaya.
    • Di agama Kristen, warna merah menjadi ciri khas. Terlihat pada baju Santa Claus yang berwarna merah dengan kombinasi putih. Karena pohon natal berwarna hijau, maka perpaduan merah dan hijau, akan menjadi symbol Natal.
    •  
    • Warna merah tidak dianjurkan dalam sebuah negosiasi, ruang rapat, rumah sakit atau kantor polisi, karena akan memperuncing gan meledakkan amarah / emosi.
    • Merah adalah warna kesukaan wanita.
    • Merah dengan Putih, akan mempunyai arti ‘bahagia’ di budaya Oriental.
    • Merah memiliki efek sebaliknya dengan biru. Merah dapat meningkatkan tekanan darah dan laju respirasi. Merah juga dapat membuat orang lupa waktu dan merangsang nafsu makan. Merah adalah warna yang kuat, maka sangat baik digunakan sebagai penekan hal penting.
  2. BIRU TUA

    • Representasi dari objek alam : Langit di malam hari.
    • Citra Positif : Konsentrasi, kooperatif, cerdas, tenang, bijaksana, integrative, banyak teman, keamanan, teknologi, kebersihan, keteraturan dll.
    • Citra Negatif : Kaku, keras, perasa, serius.
    • Disukai laki-laki agar terlihat dewasa, lebih berwibawa, ingin dihormati dan bijaksana.
    • Cocok untuk desain grafis pada benda benda yang bersifat teknologi dan futuristic seperti computer, buku science fiction, robot.
    • Coba anda perhatikan logo bank – bank di Indonesia, agar terlihat lebih dipercaya banyak yang menggunakan warna biru tua bukan ?
  3. BIRU MUDA
    • Representasi dari objek alam : Langit, lautan.
    • Citra Positif : Ketenangan, ketentraman, kesedihan, teduh, kepercayaan dll.
    • Citra Negatif : Santai, tidak enak dimakan.
    • Cerminan dari biru muda kebalikan dari warna merah. Dengan biru muda, tekanan darah dan suhu tubuh lebih rendah. Sehingga baik bagi desain yang berhubungan dengan kesehatan.

    • Biru adalah warna favorit pria.
    • Suasana dengan warna dominan biru muda bisa membuat lebih religious, meningkatkan produktivitas dan lebih mudah belajar.
    • Biru juga dianggap sebagai warna yang bersih, jadi cocok untuk kamar mandi. Namun tidak cocok untuk dapur, karena warna biru dapat merusak nafsu makan. Karena jarang ada makanan berwarna biru. Tapi jika anda ingin menurunkan berat badan, silakan aplikasikan warna biru pada dapur anda.
  4. HIJAU


    • Representasi dari objek alam : pohon, tanaman.
    • Citra Positif : Alami, sehat, rileks, kesuburan, penyembuhan, muda, pembaruan, sukses, keinginan, keberuntungan, kebanggaan, kekerasan hati dan berkuasa.
    • Citra Negatif : Kurang formal, kurang serius, terlalu umum alian kurang unik / eksklusif bagi beberapa orang.
    • Hijau mewakili berbagai macam warna – warna alami. Seperti biru, hijau cenderung tenang, rileks dan sering digunakan sebagai terapi / penyembuhan fisik & psikis. Oleh karena itu warna hijau biasa digunakan untuk relaksasi, menetralisir mata, menenangkan pikiran, merangsang kreatifitas. Jika anda sudah bosan dengan rutinitas sehari – hari akan terasa tenang jika berpergian ke alam terbuka dengan pepohonan rindang, bukan?
    • Baju hijau pada tentara sangat cocok untuk peperangan di medan pertempuran di hutan untuk penyamaran sehingga tidak mudah dikenali oleh musuh.
  5. KUNING
    • Representasi dari objek alam : Sinar matahari, lebah, bunga, jeruk lemon.
    • Citra Positif : Menonjol, akrab, spontan, semangat, ceria, main-main, kreatif, bebas.
    • Citra Negatif : Pengecut, tidak punya sikap.
    • Kuning merangsang kreatifitas pikiran dan mental sehingga membantu meningkatkan analisis, penalaran logis dan membantu dalam pengambilan keputusan.
    • Terlalu banyak kuning dapat menyebabkan kegelisahan, ketakutan dan konfrontasi terutama pada orang yang sedang stress.
    • Kuning cocok jika disandingkan dengan warna apapun.

    • Kuning dapat memotivasi orang untuk menjadi terlalu kritis.
  6. UNGU / JINGGA
    • Representasi dari objek : Bunga anggrek, buah manggis.
    • Citra Positif : Spiritual, kebangsawanan, fantasi, mimpi.
    • Citra Negatif :Misteri, sombong, kasar, keangkuhan, kurang teliti, tidak membumi, tidak masuk akal, tidak akrab.
    • Secara historis ungu adalah warna raja. Ungu adalah warna yang paling mewah. Tidak heran jika manggis yang berwarna ungu disebut sebagai raja buah.

    • Dalam bisnis, ungu melambangkan layanan termahal / premium.
    • Warna ungu biasanya disukai oleh remaja wanita.
    • Dalam suasana tertentu, ungu sangat halus dan fleksibel.
    • Warna Ungu sangat jarang ditemui di alam.
    • Warna ini adalah campuran warna merah (intim) yang disukai wanita dan biru (keras) yang disukai pria. Perpaduannya bisa menjadi warna ‘banci’ alias kewanita-wanitaan dan tidak punya jodoh (jomblo) karena ketidakjelasannya.
  7. ORANYE
    • Representasi dari objek : Jeruk.
    • Citra Positif : Energi, semangat, flamboyant, segar, kemajuan, muda, keseimbangan, ceria, hangat, ramah, kreatif.
    • Citra Negatif : Murah, feminim
    • Sangat cocok dan nyaman jika diaplikasikan pada dapur anda, karena warna orange dapat meningkatkan nafsu makan.
    • Biasanya dipakai pada produk minuman rasa jeruk.

    • Warna orange dapat memberi kesan yang kuat pada elemen yang dianggap penting.
  8. PINK

    • Representasi dari objek : Bunga mawar / Rose.
    • Citra Positif : Kasih sayang, pengasuhan, lembut, cinta, dan asmara, tidak mengancam.
    • Citra Negatif : Sangat tidak cocok bagi laki-laki
    • Ruangan berwarna pink dapat mengurangi emosi untuk sementara.
    • Secara psikologis warna merah muda menenangkan dan meyakinkan energy emosional kita, mengurangi rasa marah, agresif, penelantaran kebencian dan penelantaran.
    • Pink biasanya digunakan dalam bisnis yang berkaitan dengan pasar perempuan seperti kosmetik, kecantikan, fashion, dan asmara. Menggabungkan pink dengan warna gelap lebih memberi kesan kecanggihan dan kekuatan.
  9. COKLAT

    • Representasi dari objek : Tanah / Bumi, kayu, tanaman, kopi / coklat, kotoran dll.
    • Kesan Positif : Kenyamanan, daya tahan, antic, kekuatan, solidaritas, membumi, tenang, matang dan handal.
    • Kesan Negatif : Kotor, kumal, kuno, konvensional, kurang bersemangat, kurang toleran, pesimis terhadap kesejahteraan dan masa depan.

    • Banyak pria suka warna coklat karena keamanan, kekuatan dan kepraktisan. Kadang – kadang warna coklat yang lebih muda dianggap sebagai warna netral seperti krem dan taupe.
    • Banyak perempuan menganggap coklat adalah membosankan dan terlalu sederhana bahkan kotor.
    • Warna coklat tidak cocok dipakai pada produk – produk teknologi tinggi karena mempresentasikan masa depan.
  10. ABU ABU

    • Representasi dari objek : batu, beton, pasir
    • Citra Positif : Netral, tidak berpihak, keamanan, kehandalan, kesederhanaan, kedewasaan, futuristic, millennium.
    • Citra Negatif : kurang energy, tidak meyakinkan, tidak perduli, tidak merangsang, tidak jelas, tidak menarik, kurang intelek, sedih.
    • Abu abu paling mudah dilihat mata.
    • Abu abu cenderung dapat meningkatka kreatifitas, sangat baik diaplikasikan pada kantor atau studio. Abu abu juga banyak disukai karena merupakan warna eksekutif.
    • Secara psikologis warna abu abu dapat diartikan kesedihan atau kegembiraan, tergantung pada seberapa banyak putih dalam abu abu. Abu abu gelap terkesan lebih menyedihkan daripada abu abu terang.
    • Warna abu abu berfungsi sebagai latar belakang yang baik untuk warna lain karena tidak menarik perhatian, memungkinkan warna lain untuk menonjol.

    • Abu abu adalah warna netral sehingga sulit menebak suasana hati atau psikologi seseorang.
  11. PUTIH

    • Representasi dari objek : Awan, salju
    • Citra Positif : Suci, bersih, tepat, tidak bersalah, sederhana.
    • Citra Negatif : Tidak tegas, kosong, tanpa ekspresi, kurang usaha, santai.
    • Putih melambangkan perkawinan (gaun pengantin berwarna putih)
    • Di India dan Cina warna putih melambangkan kematian.
    • Dulu, banyak yang mengagumi design full color dan detail kompleks. Namun semakin karena dengan banyaknya variasi warna membuat visual menjadi kacau (chaos) sehingga warna simple banyak dicari. Begitu juga dengan produk.
    • Produsen gadget ternama, sebut saja Apple dan Samsung, nyaris selalu memiliki warna putih pada rangkaina produknya. Begitu juga mobil, dulu warna orang menghindari warna putih karena mirip ambulance. Kini mobil putih banyak disukai pasar.
  12. HITAM

    • Representasi dari objek : Arang, batu bara, minyak mentah
    • Citra Positif : Power, kepatuhan / tunduk, kemakmuran, canggih, anggun, tidak bersalah, sederhana, abadi, berkelas.
    • Citra Negatif : symbol kejahatan, formal, kematian, horror, misteri, mistik, alam gaib, ketakutan, berduka / bergabung.
    • Warna gelap biasanya membuat ruangan tampak lebih kecil. Dalam dunia fashion, pakaian gelap membuat pemakainya terlihat lebih langsing.
    • Meskipun banyak kesan negative pada warna hitam ini, namun selalu cocok jika disandingkan dengan warna lain.
    • Pada puluhan tahun lalu, sangat dihindari background hitam untuk undangan pernikahan, namun dengan berjalannya waktu, kini banyak undangan pernikahan dengan backround hitam. Malahan terkesan penting dan ekslusif.

    • Warna hitam sebagai background akan menonjolkan objek utamanyadan banyak diaplikasikan pada poster – poster film agar terlihat menonjol dan mencekam.
  13. EMAS

    • Representasi dari objek : Emas, madu
    • Citra Positif : Mencermikan prestise (kedudukan), kekayaan, cahaya, kemegahan, kemenangan, mahal, ekslusif, kekuatan mistis, perasaan kagum, konsentrasi.
    • Citra Negatif : Keserakahan, egois, pemimpi.
    • Lebih disukai dan cocok jika digunakan wanita.
    • Warna emas terlihat Karen kombinasi gelap terang kuning dan coklat dibantu dengan adanya sifat pantulan / refleksi.
    • Biasanya digunakan untuk produk perhiasan.
  14. PERAK

    • Representasi dari objek : Perak, bulan
    • Citra Positif : Mencerminkan prestise(kedudukan), berkilau, kekayaan, ketenangan, keseimbangan, kemegahan, modern, high tech, futuristic, mahal, murni, eksklusif, kagum, konsentrasi.
    • Citra Negatif : Menyendiri, kaku, tidak jujur, bimbang, ragu – ragu, ada untuk penipuan.
    • Cocok digunakan wanita dan masih cocok digunakan wanita.
    • Warna perak telihat karena kombinasi gelap terang, abu – abu dibantu dengan adanya sifat pantulan / refleksi.
    • Secara psikologis warna perak lebih menggembirakan dari pada abu – abu. Perak adalah warna cairan yang dinamis atau terus berubah.
    • Biasa diaplikasikan pada produk – produk hi-tech dan masa depan.

    • Perak melambangkan kesabaran, refleksi , ketekunan, bermartabat, melembutkan & menenangkan, pengendalian organisasi, diri dan tanggung jawab. Hal ini menerangi dan menyeimbangkan (tidak warna hitam atau putih)
Semua penilaian warna secara psikologi tersebut bukan berarti harga mati. Sebagai desainer atau orang – orang kreatif kadang bisa mengembalikan anggapan atau citra – citra tersebut. 

0 comments:

Post a Comment